Sebelas Kepala Urusan Keuangan Desa meramaikan kegiatan Edukasi Perpajakan Bendahara Desa yang digelar di Aula Kantor Kecamatan Bumi Makmur, Kabupaten Tanah Laut, Kalimantan Selatan (Kamis, 9/7).

Kantor Pelayanan Penyuluhan dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Pelaihari bersama Kantor Kecamatan Bumi Makmur menggelar kegiatan ini sebagai upaya untuk mengoptimalkan penerimaan pajak dana desa tahun 2020, khususnya di wilayah Kabupaten Tanah Laut. Kegiatan dilaksanakan secara tatap muka dengan menerapkan protokol pencegahan penyebaran pandemi Coronavirus Disease 2019 (Covid-19).

Kegiatan dibuka secara resmi oleh Kepala Kantor Kecamatan Bumi Makmur Sahidanor. Dalam sambutannya, Sahidanor mengimbau dan mengingatkan para pengelola keuangan desa untuk segera menyetorkan pajak yang telah dipungut atau dipotong ke kas negara. "Bendahara sebagai wajib pungut agar segera menyetor, jangan ditahan," demikian ucap Sahidanor dalam sambutannya.