Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Pariaman membuka layanan Pojok Pajak Bazar Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dan Ekonomi Kreatif (Ekraf) di Lapangan Merdeka Kota Pariaman dalam rangka Pesona Hoyak Tabuik Piaman 2024 (Selasa, 16/7).
Kegiatan diawali dengan pembukaan Bazar Pesona Budaya Tabuik Piaman 2024 oleh Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Pariaman dilanjutkan dengan penampilan kesenian dari Sumatera Barat. Setelah itu, bazar pun resmi dibuka.
Layanan pojok pajak dibuka dari tanggal 16 sampai dengan 20 Juli 2024. Layanan yang diberikan oleh KP2KP Pariaman saat pelaksanaan pojok pajak ini meliputi asistensi pelaporan Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan, aktivasi dan permintaan kembali electronic filling identification number (EFIN), asistensi pemadanan nomor induk kependudukan (NIK) menjadi nomor pokok wajib pajak (NPWP), penyebaran leaflet, pendaftaran NPWP, dan konsultasi perpajakan lainnya. Seluruh layanan di KP2KP Pariaman tidak dipungut biaya apa pun.
Wajib pajak yang sudah dilayani diberikan kesempatan untuk memutar wheel of fortune yang sudah diberikan nomor satu sampai lima dan setiap nomor sudah disediakan hadiah yang menarik. Salah satu pengunjung pojok pajak mengatakan bahwa ia merasa sangat terbantu dengan layanan pojok pajak di Lapangan Merdeka. "Ternyata ada layanan pojok pajak di sini, saya jadi bisa cek EFIN tanpa harus datang ke kantor pajak," ujar salah satu wajib pajak.
Acara pojok pajak berlangsung dengan lancar. Dengan adanya kegiatan pojok pajak ini, petugas berharap masyarakat bisa meningkatkan kesadaran pajak dan senantiasa memenuhi kewajiban perpajakannya.
Pewarta: Ulfa Sandari |
Kontributor Foto: Ulfa Sandari |
Editor:Trio Nofriadi |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 20 kali dilihat