
Banyaknya bendahara yang memiliki permasalahan sama yang mendatangi KP2KP Pacitan, Tim KP2KP Pacitan berinisiatif adakan sosialisasi seputar pelaporan dengan menggunakan e-SPT (Rabu, 24/7). Bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kab. Pacitan, KP2KP wujudkan sosialisasi ini dengan harapan para bendahara dapat lebih mengerti dan penanganan masalah yang timbul dapat dilakukan secara bersama.
Kemajuan teknologi merambah pada cara pelaporan SPT yang saat ini tanpa kertas atau secara elektronik. Dalam pelaksanaannya, banyak kendala baik dari segi pengembangan aplikasi maupun manusia yang menggunakannya.
Sosialisasi kali ini, menekankan pada step by step cara pengisian e-SPT mulai dari PPh Pasal 21, PPh Pasal 22, PPh Pasal 23, dan PPN. Tidak hanya sebatas slide yang ditampilkan, namun juga melakukan praktek secara langsung yang dipandu oleh Yogian Akbar Adiluhung Riyanto, pegawai KP2KP Pacitan ditambahi dengan adanya materi video dan manual book yang dibuat untuk membantu materi tersampaikan dengan baik. Dengan adanya variasi penyampaian materi ini dapat dengan mudah dimengerti oleh para bendahara.
Acara yang diikuti oleh 30 Bendaharawan ini juga menghadirkan Account Representative (AR) KPP Pratama Ponorogo, Hanif Krisbiantoro dan Suwandi terlihat tampak hidup karena banyaknya bendahara yang aktif bertanya dan mengungkapkan permasalahan yang dihadapi.
- 156 kali dilihat