
Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Nabire melakukan kunjungan ke Polres Nabire, Papua Tengah (Rabu, 1/3). Bertempat di Ruang Kapolres Nabire, Kepala KP2KP Nabire Agus Triyono ditemui langsung oleh Kapolres Nabire AKBP I Ketut Suarnaya beserta Bendahara Polres Nabire Paulus.
Dalam kesempatan ini, Kepala KP2KP Nabire menyampaikan surat imbauan pemadanan NIK menjadi NPWP kepada Kapolres Nabire. Agus menyampaikan bahwa tahun 2024 Nomor Induk Kependudukan (NIK) akan efektif digunakan sebagai NPWP. “Seluruh ASN, TNI, dan POLRI diharapkan untuk melakukan pemadanan NIK menjadi NPWP sebelum akhir Maret 2023,” kata Agus.
Selain mengimbau pemadanan NIK menjadi NPWP, Agus juga membahas mengenai pelaporan SPT Tahunan PPh Orang Pribadi dan menyampaikan surat ijin untuk pemasangan spanduk dan media sosialisasi di wilayah kabupaten Nabire.
“Untuk pelaporan SPT Tahunan PPh Orang Pribadi rutin kita lakukan setiap tahun, hanya saja yang sering menjadi kendala adalah lupa password karena pelaporannya hanya setahun sekali. Nanti mohon bantuan untuk itu,” ucap Kapolres Nabire.
Di akhir kunjungan, Agus menyampaikan bahwa KP2KP Nabire terbuka untuk memberikan asistensi maupun sosialisasi terkait pelaporan SPT Tahunan dan pemadanan NIK menjadi NPWP untuk Polres Nabire. “Apabila lupa password, dapat menghubungi nomor telepon/whatsapp layanan KP2KP Nabire atau datang langsung ke kantor pada hari dan jam kerja,” pungkasnya.
Pewarta: Agus Triyono |
Kontributor Foto: Agus Triyono |
Editor: Bayu Kristianto |
- 8 kali dilihat