Politeknik Keuangan Negara (PKN) STAN bersama Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Ranai dan Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Tanjung Pinang menyelenggarakan sosialisasi Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) PKN STAN bagi pelajar se-Kabupaten Natuna (Selasa, 5/3). Acara yang dimulai pada pukul 08.00 waktu setempat ini dilangsungkan di Aula Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Bunguran Timur, Natuna, Kepulauan Riau. Penyelenggaraan kegiatan juga disiarkan secara langsung kepada sekolah-sekolah lainnya di seluruh wilayah Natuna. Total terdapat ratusan tenaga pendidik dan pelajar yang mengikuti acara tersebut.
Menyambut baik kegiatan ini, jajaran Pemerintah Kabupaten Natuna turut hadir mendukung kelancaran jalannya acara. Wakil Bupati Natuna Rodhial Huda yang membuka jalannya acara dengan sambutan, menyampaikan apresiasi atas kesediaan PKN STAN membuka peluang kerja sama pendidikan bersama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Natuna.
“Kami membantu teman-teman untuk menyiapkan masa depan,” tutur Rodhial kepada seluruh pelajar. Lebih lanjut, Rodhial mengungkapkan bahwa Pemkab Natuna juga telah menjalin kerja sama dengan berbagai perguruan tinggi untuk mendukung siswa-siswi melanjutkan pendidikan.
Dalam acara ini, PKN STAN menghadirkan langsung Wakil Direktur Bidang Keuangan dan Umum Agus Sunarya Sulaeman dan Kepala Subbagian Administrasi Kerja Sama dan Kehumasan Trisni Syamsu Indyaputri. Keduanya memaparkan prosedur seleksi dan perkuliahan yang ada di PKN STAN.
Turut hadir menjadi narasumber Pelaksana KP2KP Andrean Rifaldo dan Pelaksana KPPN Rosfedora Astriben. Keduanya memberikan motivasi kepada para peserta untuk terus melanjutkan pendidikan.
Berlangsungnya acara ini merupakan perwujudan hasil kolaborasi lintas eselon Kementerian Keuangan dengan persiapan yang cukup panjang. Tujuannya untuk meningkatkan akses pendidikan bagi anak-anak Natuna sekaligus memberikan kesempatan bagi putra-putri terbaik bangsa untuk bergabung membangun negeri.
Pewarta: Andrean Rifaldo |
Kontributor Foto: Dicky Hangga Reksa Indi |
Editor: M. Adhi Darmawan |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 14 kali dilihat