Tiga puluh perwakilan siswa dari kelas 11 Sekolah Menengah Atas (SMA) Santa Angela Kota Bandung mengikuti kegiatan Pajak Bertutur 2024 yang diselenggarakan berkat kolaborasi sinergis Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Bandung Cibeunying dan SMA Santa Angela di SMA Santa Angela (Rabu, 7/8).
Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan SMA Santa Angela Bandung Antonius Fajar Cahyadi menyampaikan harapannya agar kegiatan Pajak Bertutur ini dapat mendorong kesadaran pajak para siswa.
“Dengan mengikuti kegiatan pajak bertutur ini, siswa dapat mengenal perpajakan yang merupakan bagian penting dari APBN kita, sehingga nantinya menjadi wajib pajak yang taat dan berkontribusi aktif terhadap penerimaan negara,” ungkapnya di kegiatan edukasi bertema “Lampaui Batas, Bangkit untuk Indonesia Emas” itu.
Di kesempatan yang sama, Kepala Seksi Pelayanan KPP Pratama Bandung Cibeunying Reko Anjariadi mengatakan Pajak Bertutur adalah salah satu kegiatan edukasi perpajakan rutin yang dilaksanakan setiap tahun yang bertujuan untuk menumbuhkan sikap sadar dan taat pajak melalui penanaman nilai-nilai kesadaran pajak dalam proses pembelajaran di dunia pendidikan.
Reko menjelaskan bahwa pemerintah memperoleh dana untuk mengelola dan membangun infrastruktur, membayar gaji guru, serta memberikan beasiswa untuk anak bangsa yang berprestasi di berbagai bidang melalui pajak.
“Melalui Pajak Bertutur 2024, kami berharap para peserta ini dapat memperoleh inspirasi agar lebih semangat dalam mempersiapkan masa depan emas. Sehari mengenal, selamanya bangga,” ujar Reko.
Selanjutnya, kegiatan Pajak Bertutur 2024 ini diisi dengan sesi utama berupa pemaparan alur APBN dan manfaat pajak bagi kehidupan berbangsa dan bernegara oleh Penyuluh Pajak Ahli Muda Rosina Dwi Rahadiani. Selain itu, acara ini juga diisi dengan kuis pajak yang bertujuan untuk menambah pengetahuan para siswa.
Pewarta: Herry Prapto |
Kontributor Foto: Maulvi Achmad Rizal |
Editor: Fanzi SF |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 30 kali dilihat