Mahasiswa Universitas Informatika dan Bisnis Indonesia (UNIBI) mengunjungi Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Madya Bandung dalam rangka kegiatan Tax Goes to KPP di Jalan Asia Afrika No. 114 Bandung, Jawa Barat (Kamis, 3/8). Sebanyak delapan belas mahasiswa dari jurusan akuntansi beserta tiga orang dosen pembimbing hadir dalam kegiatan yang dilaksanakan di Aula Lantai 3 KPP Madya Bandung ini.

“Tax Goes To KPP merupakan program Tax Center UNIBI yang bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan mahasiswa terkait perpajakan dengan mendatangi kantor pajak secara langsung, karena di kampus telah menerima teori seputar perpajakan,” ujar Kaca Dian,  perwakilan dosen pembimbing.

Penyuluh Pajak Cecep Septian menjadi narasumber dalam kegiatan ini. Materi yang disampaikan Cecep dimulai dari peran pajak bagi pembangunan negeri hingga tata cara pendaftaran NPWP, serta pengetahuan dasar perpajakan lainnya yang akan dibutuhkan para mahasiswa ketika sudah mulai bekerja.

“Kewajiban perpajakan secara umum dilakukan dengan daftar, hitung, setor, dan lapor. Teman-teman sebentar lagi lulus kuliah dan akan bekerja, jangan lupa untuk melaksanakan kewajiban perpajakan ini,” ujar Cecep berpesan kepada mahasiswa.

Selain paparan materi, terdapat kuis dan games yang diikuti oleh seluruh mahasiswa dengan antusias. Di akhir kegiatan, mahasiswa diajak berkeliling kantor untuk office tour untuk memberikan gambaran terkait pekerjaan rutin yang dilakukan oleh pegawai KPP Madya Bandung.

 

Pewarta: Anisa Eka Juliani
Kontributor Foto: KPP Madya Bandung
Editor: Sintayawati Wisnigraha

*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.