Satuan Kerja Kemenkeu se-Ciayumajakuning KPP Pratama Cirebon Satu, KPP Pratama Cirebon Dua, KPP Pratama Indramayu, KPP Pratama Kuningan, KPPN Cirebon, KPPN Kuningan, KPKNL Cirebon, dan KPPBC Bea Cukai Cirebon menyelenggarakan kegiatan Bazar dan Lelang Produk UMKM sebagai bentuk nyata dukungan terhadap pelaku UMKM wilayah Ciayumajakuning yang bertempat di Kantor Pengawasan dan Pelayanan, Bea dan Cukai Tipe Madya Pabean C Cirebon (Jumat, 2 September 2022). Kegiatan ini digelar selama dua hari sejak Kamis, 1 September 2022.
Sebanyak 53 UMKM wilayah Ciayumajakuning (Cirebon, Indramayu, Majalengka dan Kuningan) berpartisipasi dalam kegiatan ini. Kegiatan ini merupakan bentuk dukungan Kementerian Keuangan (Kemenkeu) Satu Ciayumajakuning (Cirebon, Indramayu, Majalengka dan Kuningan) kepada pelaku UMKM agar penjualannya semakin luas, semakin dikenal, dan peduli dengan UMKM.
Selain bazar dan lelang, ada juga kompetisi internal pegawai kemenkeu seperti Kemenkeu’s Got Talent dan Sayembara Logo serta berbagai acara hiburan yang turut memeriahkan acara ini.
Acara ini dapat terselenggara berkat kerjasama yang erat dari satuan kerja Kementerian Keuangan, Tax Centre Universitas Swadaya Gunung Jati, Bank Indonesia Cirebon , Bank Mandiri, Bank Syariah Indonesia, Bank BRI, dan Bank BJB.
- 13 kali dilihat