Menyanyikan Lagu Indonesia Raya dan Mars DJP

Menyanyikan Lagu Indonesia Raya dan Mars DJP

Penandatangan Kontak Kerja oleh Pejabat Eselon III yang memiliki Peta Strategis

Penandatangan Kontak Kerja oleh Pejabat Eselon III yang memiliki Peta Strategis

Persiapan Tim Kanwil Sumut II saat digelarnya Pekan Olahraga

Persiapan Tim Kanwil Sumut II saat digelarnya Pekan Olahraga

Penyerahan Hadiah kepada Para Pemenang Lomba oleh Kakanwil

Penyerahan Hadiah kepada Para Pemenang Lomba oleh Kakanwil

Foto Bersama sekaligus menggaungkan Yel-Yel Kanwil DJP Sumut II Satukan Hati, Satukan Langkah, Untuk Prestasi!

Foto Bersama sekaligus menggaungkan Yel-Yel Kanwil DJP Sumut II Satukan Hati, Satukan Langkah, Untuk Prestasi!

Masih berada di masa triwulan I tahun 2018, Kanwil DJP Sumatera Utara II menggelar Rapat Koordinasi Daerah I dengan mengusung tema Optimalisasi Aksi dalam rangka Pengamanan Penerimaan Tahun 2018 dan pertandingan olahraga bersama dengan peserta yaitu para pejabat eselon III dan IV,  Fungsional, Penalaah Keberatan, Account Representative dan pelaksana dari Kanwil DJP Sumut II dan KPP-KPP yang berada di wilayah kerja Kanwil DJP Sumatera Utara II di Mikie Holiday Resort and Hotel, Berastagi, Kabupaten Karo (Selasa, 27/2). Acara berlangsung selama 2 hari hingga tanggal 27 Februari 2018.

Rapat dibuka oleh Kepala Kanwil DJP Sumatera Utara II Tri Bowo. Tri Bowo mengatakan bahwa rapat koordinasi ini bertujuan menyatukan misi dan visi dalam satu aksi optimalisasi dalam mengamankan penerimaan tahun 2018 sebagaimana sebelumnya telah digelar rapat pembagian rencana penerimaan bagi masing-masing unit kerja, dan untuk itu diperlukan kerja ekstra keras dalam mencapai target yang telah dibebankan. Hal ini menjadi sasaran dan perhatian penting bahwa kita tidak bisa tinggal diam dan santai. Perlu adanya gebrakan-gebrakan yang unggul dan berarti untuk meningkatkan minimal pertumbuhan penerimaan dari tahun lalu.”Saya sebagai pimpinan ingin kita satu visi dan misi agar langkah yang kita ambil dalam pengamanan penerimaan ini mencapai goal, kebersamaan dan kekompakan tetap kita jaga, dan olahraga akan melenturkan otot-otot yang kaku supaya normal kembali,” kata Tri di sela-sela sambutannya.

Acara ini disematkan dengan penandatangan Kontrak Kerja oleh para pejabat eselon III yang memiliki Peta Strategis dan Non Strategis dan juga disemarakkaan dengan kegiatan Pekan Olahraga seperti voli, tenis meja, dan domino antara unit kerja dengan istilah yang sering digaungkan oleh para pencinta olahraga “Men Sana In Copore Sano” yang berarti Sebuah pikiran yang sehat pada tubuh yang sehat. Menciptakan kebersamaan dengan olahraga akan memupuk kerja sama dan kekompakan. Juara Umum Pekan Olahraga tahun 2018 ini dimenangkan oleh Kantor Pelayanan Pajak Pratama Rantau Prapat.