Kanwil DJP Jakarta Barat gelar pisah sambut di ruang serba guna Kanwil DJP Jakarta Barat (Selasa, 25/6). Acara ini merupakan pelepasan Budi Susanto yang sebelumnya Kakanwil DJP Jakarta Barat mendapat amanat untuk menjadi Kakanwil DJP Jakarta Khusus, Henny Suatri Suardi yang sebelumya Kabid P2Humas mendapat amanah sebagai Kepala KPP Pratama Kalideres, Yatmi Puji Astuti yang sebelumnya Kabid DP3 mendapat amanah sebagai Kepala KPP Pratama Serang Timur, Oktianadi Trianto yang sebelumnya Kabid KBP Kanwil DJP Jakarta Barat mendapat amanah sebagai Kabid KBP Kanwil DJP Riau, dan Reza Saleh yang sebelumnya yang sebelumnya Kepala KPP Pratama Kalideres mendapat amanah sebagai Kepala KPP Pratama Jakarta Kelapa Gading.

Acara ini sekaligus penyambutan kepada Eselon II dan Eselon III yang mendapat amanah di Kanwil DJP Jakarta Barat. Erna Sulistyowati sebagai Kepala Kanwil DJP Jakarta Barat, Fathimati Zahra sebagai Kabid P2Humas, Tariani Agustiarani sebagai Kabid KBP, Henny Suatri Suardi sebagai Kepala KPP Pratama Kalideres, Richard Burton Sebagai Kepala KPP Pratama Taman Sari Dua, dan Aly Rahmat Shaleh sebagai Kepala KPP Pratama Kebon Jeruk Dua.

Acara berlangsung dengan bertemakan aladin diisi oleh pegawai dilingkungan Kanwil DJP Jakarta Barat dengan mengenakan pakaian bernuansa timur tengah.