Kepala Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Pondok Aren telah menandatangi Perjanjian Kerja Sama (PKS) dalam rangka menunjang pelayanan pengiriman surat dan jasa pos dengan Executive Manager PT POS Cabang Tangerang Selatan bertempat di Kantor Cabang PT POS Tangerang Selatan, Jl. H. Usman No.23, Cipayung, Kec. Ciputat, Kota Tangerang Selatan, Banten (Rabu, 24/5).
Penandatangan PKS ini bertujuan untuk mengoptimalkan program pemerintah yaitu salah satunya dalam bidang pelayanan jasa pos dari KPP Pratama Pondok Aren kepada wajib pajak.
Dalam sambutannya, Kepala KPP Pratama Pondok Aren Henny Setyawati menyampaikan, ”Sebagai sesama instansi pemerintah, kita perlu menjalin sinergi dan kerja sama yang baik terutama dalam menjalankan program pemerintah. Dalam hal ini PT POS sebagai BUMN berperan sebagai penyedia jasa layanan pengiriman surat sebagai penyalur pesan kami kepada wajib pajak. Oleh karena itu, sinergi yang baik diperlukan di sini.”
Selain itu, Executive Manager PT POS Cabang Tangerang Selatan Mohamad Yasin juga menyampaikan, “Kami siap membantu DJP terutama dalam rangka menyampaikan surat kepada wajib pajak dalam rangka mengoptimalkan pelayanan DJP kepada wajib pajak. Oleh karena itu, PT POS telah melakukan berbagai pembenahan layanan sehingga memberikan kemudahan bagi customer kami, salah satunya adalah POSPAY.”
Tak kalah dengan pesaingnya, PT POS juga membuka layanan kiriman kilat dan Pos Express agar mampu mempercepat pelayanan jasa pengriman surat ke alamat tujuan. ”Dengan pengalaman selama bertahun-tahun dalam jasa pelayanan pengiriman pos dan wesel, kami harap PT POS menjadi salah satu pilihan utama dalam industri sejenis,” ucap Yasin.
Dilanjutkan dengan acara sosialisasi perpajakan, Henny Setyawaty menyampaikan peran pentingnya pajak dalam rangka pembangunan negara. Tak Lupa Henny juga mengingatkan karyawan PT POS untuk melaksanakan pelaporan SPT Tahunan. ”Sebagai Warga Negara Indonesia yang baik, jangan lupa untuk melaksanakan kewajiban perpajakan yang meliputi daftar, hitung, bayar, dan lapor pajak. Kita juga harus melaporkan pajak kita, bisa secara online melalui djponline.pajak.go.id,” tambah Henny.
Acara ditutup dengan penandatanganan PKS oleh Kepala KPP Pratama Pondok Aren dan Executive Manager PT POS Cabgang Tangerang Selatan serta pemberian plakat dan cendera mata.
"Diharapkan dengan pelaksanaan penandatanganan PKS ini dapat mengoptimalkan program pemerintah dalam rangka penghimpunan penerimaan pajak khususnya melalui kerja sama di bidang pelayanan jasa pos kepada DJP," tutup Henny.
Pewarta: Nurjannah Lorensa Oktaviani |
Kontributor Foto: Nurjannah Lorensa Oktaviani |
Editor: Ida Laila |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 44 kali dilihat