Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Banjarmasin bersama Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Marabahan menyambangi Kantor Kecamatan Anjir Muara, Kabupaten Barito Kuala (Batola) untuk melaksanakan edukasi Coretax DJP bagi bendahara desa (Kamis, 20/2).
Rangkaian kegiatan ini berlangsung sejak Jumat, 14 Februari 2025, hingga Kamis, 27 Februari 2025. Kegiatan ini dihadiri oleh bendahara desa yang tersebar di 17 kecamatan di Kabupaten Batola serta diisi oleh Tim Penyuluh KPP Pratama Banjarmasin dan KP2KP Marabahan.
Kegiatan ini dilaksanakan di beberapa tempat, yaitu Kantor Kecamatan Tamban, Kantor Kecamatan Anjir Muara, dan KP2KP Marabahan. Edukasi di kantor kecamatan dilakukan untuk memudahkan akses bendahara desa yang letaknya jauh dari KP2KP Marabahan.
Edukasi Coretax DJP bagi bendahara desa berfokus pada memastikan bendahara dapat mengakses akun instansi desa dan Person in Charge (PIC) sehingga dapat melakukan impersonasi untuk menjalankan administrasi perpajakan desa. Tim penyuluh juga memberikan edukasi terkait fitur-fitur Coretax DJP yang berkaitan dengan administrasi perpajakan desa, seperti pembuatan bukti potong dan pelaporan Surat Pemberitahuan (SPT).
“Penerimaan KPP Pratama Banjarmasin ditopang oleh pajak dari belanja pemerintah. Oleh karena itu, edukasi Coretax DJP kepada bendahara desa sangat penting untuk memastikan mereka dapat melaksanakan administrasi perpajakan dengan lancar,” ujar Kepala Seksi Pelayanan KPP Pratama Banjarmasin, Sapta Arief Iswahyudi.
Kegiatan ini juga diselingi dengan asistensi pelaporan SPT Tahunan mengingat saat ini masih dalam masa pelaporan SPT Tahunan.
KPP Pratama Banjarmasin berharap setelah kegiatan ini para bendahara desa yang hadir dapat memahami tata cara pelaporan SPT Tahunan sehingga dapat membantu aparat desa atau bahkan warga di desa masing-masing.
Pewarta: Muhammad Rifqi Saifudin |
Kontributor Foto: Bayu Prasetyo |
Editor: Safira |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 8 kali dilihat