Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Makassar Barat mengadakan kegiatan kampanye untuk mengurangi penggunaan sampah plastik dengan membagikan tumbler pada pengguna kendaran dan pejalan kaki yang lewat di sekitar Jalan Balaikota, Makassar (Jumat, 6/12). Sebanyak 170 buah tumbler dibagikan oleh para petugas kampanye yang terdiri dari seluruh pegawai KPP Pratama Makassar Barat yang tampak antusias mengikuti kegiatan tersebut.
Acara ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Hakordia 2019 yang diselenggarakan oleh KPP Pratama Makassar Barat dan kegiatan ini sangat menarik perhatian masyarakat terutama para pengendara sepeda motor dan mobil serta pejalan kaki yang melintas di Jalan Balaikota, Makassar. Melalui kegiatan kampanye ini, penyelenggara acara berharap pada seluruh masyarakat agar peduli terhadap lingkungan dan mengurangi penggunaan botol minum plastik.
- 33 kali dilihat