Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak (Kanwil DJP) Aceh Imanul Hakim hadiri acara Pengukuhan Pengurus Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (GAPKI) bertempat di Amel Convention Hall Banda Aceh (Selasa, 28/02).
GAPKI merupakan organisasi yang mewadahi pengusaha kelapa sawit di Indonesia. Dalam acara pengukuhan pengurus GAPKI tersebut dilakukan serangkaian kegiatan seperti pengambilan sumpah, penandatanganan berita acara pengukuhan, dan pemberian piagam penghargaan kepada pengurus yang baru dilantik.
Kehadiran Kepala Kanwil DJP Aceh pada acara tersebut menunjukkan bahwa pihak Direktorat Jenderal Pajak turut memperhatikan dan mendukung kegiatan para pengusaha kelapa sawit di Indonesia. "Selain itu, kehadiran ini juga dapat mempererat hubungan antara Kanwil DJP Aceh dengan GAPKI sebagai mitra strategis dalam perekonomian Indonesia," ujar Imanul Hakim.
Pewarta: Muhammad Farhan Distiawan |
Kontributor Foto: Sayid Muqhni |
Editor: Iswadi Idris |
- 10 kali dilihat