Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Sulawesi Selatan, Barat, dan Tenggara (Sulselbartra) Hantriono Joko Susilo beserta jajarannya melakukan kunjungan kerja ke Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Bantaeng dalam rangka peresmian aplikasi Katiri Sala di aula KPP Pratama Bantaeng, Bantaeng (Kamis, 8/4).

Turut hadir mendampingi Kakanwil DJP Sulselbartra dalam kegiatan ini Kepala Bidang Pemeriksaan, Penagihan, Intelijen, dan Penyidikan Rachmad Auladi, Kepala Bagian Umum Mochamad Safrudin, dan Kepala Seksi Data dan Potensi Nanang Suyanto.

Kegiatan yang dilaksanakan di aula KPP Pratama Bantaeng dengan tetap menerapkan protokol kesehatan ini juga diikuti oleh seluruh pegawai KPP Pratama Bantaeng secara daring melalui aplikasi Zoom Meeting.

Katiri Sala memiliki arti Katalog Mandiri Seputar Pajak dan Layanannya. Pelaksana Seksi Pelayanan Aldino Desca menyebutkan layanan yang disediakan dalam aplikasi ini meliputi:

  • Pendaftaran NPWP
  • Pelaporan SPT
  • e-Faktur
  • e-Billing
  • Konsultasi
  • Formulir Permohonan
  • Peraturan Perpajakan
  • Tutorial Perpajakan, dan
  • Profil KPP Pratama Bantaeng

Inovasi ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas layanan perpajakan yang diberikan oleh KPP Pratama Bantaeng serta mempercepat penyelesaian pemberian layanan perpajakan kepada wajib pajak. Bagi KPP Pratama Bantaeng, inovasi tersebut merupakan upaya perbaikan untuk memberikan yang terbaik sebagai perwujudan salah satu nilai-nilai Kementrian Keuangan, yaitu kesempurnaan.