Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat (Keraton Yogyakarta) mengundang KPP Pratama Yogyakartra untuk memberikan sosialisasi perpajakan di Pendapa Prabeya Karaton Ngayogyakarta Hadiningrat (Rabu, 3/2). Sosialisasi diadakan selama dua hari sejak 2 Februari 2020.
Acara ini dihadiri oleh penghageng, carik, dan bendahara sebagai perwakilan Tepas dan Kawedanan Kraton Yogyakarta. Dalam sosialisasi ini, para perwakilan Tepas dan Kawedanan belajar mengenai kewajiban perpajakan yang disampaikan oleh penyuluh dari KPP Pratama Yogyakarta. Sosialisasi ini merupakan tindak lanjut dari penerbitan NPWP Kawedanan Hageng Panitrapura pada Desember 2020 lalu. Selain itu, sosialisasi ini membuktikan komitmen Keraton Yogyakarta untuk menjalankan kewajiban perpajakan.
- 41 kali dilihat