Kantor Pelayanan Pajak Badan dan orang Asing (KPP Badora) melakukan kunjungan dinas ke Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Medan Barat, Medan, Sumatera Utara (Rabu, 28/8).
Dalam kunjungan dinas ini, Blasius Deo Pratama, Bagas Putra Rahayu, dan Artha Sepriana Nababan selaku Juru Sita Pajak Negara (JSPN) KPP Badora menemui Kepala Kantor KPP Pratama Medan Barat Adianto Legowo serta tim penagihan untuk berkoordinasi terkait permintaan bantuan penagihan kepada wajib pajak.
Setelah berkoordinasi, JSPN KPP Badora mengunjungi wajib pajak LHD di Medan dan bertemu dengan kuasa wajib pajak yang ada pada saat kunjungan tersebut. “Kami akan membayar seluruh utang pajak pada minggu ini,” tegas kuasa wajib pajak.
Selain itu, pada Kamis 29 Agustus 2024, JSPN KPP Badora juga mengunjungi wajib pajak BLH dan bertemu dengan Head of Representative Office Indonesia, perwakilan wajib pajak, serta konsultan wajib pajak. Dalam pertemuan ini, JSPN KPP Badora menjelaskan secara rinci terkait tunggakan pajak BLH serta menyampaikan salinan Surat Tagihan Pajak yang masih terutang. Dari pertemuan tersebut, pihak BLH setuju untuk membayarkan sebagian tunggakan dan akan mencari opsi lain yang dapat ditempuh atas tunggakan yang belum dibayarkan.
“KPP Badora akan terus melakukan upaya untuk mendukung tercapainya penerimaan negara salah satunya dengan berbagai tindakan penagihan,” jelas Kepala Seksi Penagihan KPP Badora Agung Lisyanto.
Pewarta: Chika Winandha |
Kontributor Foto: Bagas Putra Rahayu |
Editor: Riza Almanfaluthi |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 47 kali dilihat