Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak (Kanwil DJP) Jawa Tengah II mengadakan gelar wicara perpajakan yang disiarkan melalui Radio Republik Indonesia (RRI) Pro I 101 FM di Surakarta (Rabu, 19/6). Dalam gelar wicara kali ini, narasumber dari Kanwil DJP Jawa Tengah II diwakili oleh Wieka Wintari dan Surono Fungsional Penyuluh Pajak. Mereka menyampaikan materi dengan tema “Core Tax: Era Baru Aplikasi Direktorat Jenderal Pajak”.

Dalam pembukaannya, Wieka Wintari menyampaikan bahwa DJP mulai mengenalkan beberapa perubahan proses bisnis wajib pajak yang akan terjadi sejalan dengan Pembaruan Sistem Inti Administrasi Perpajakan (PSIAP) atau Core Tax. “Implementasi Core Tax akan dimulai pada Juli 2024, saat ini sedang dilakukan uji coba kepada wajib pajak terpilih,” ungkap Wieka.

Surono melanjutkan dengan memberikan penjelasan mendetail mengenai implementasi Core Tax. Sistem ini diharapkan mampu mengintegrasikan berbagai aplikasi perpajakan yang selama ini digunakan, seperti e-registrasi, e-faktur, e-billing, dan lainnya menjadi satu platform yang lebih komprehensif dan mudah diakses.


Surono juga menjelaskan beberapa perubahan signifikan yang akan terjadi dengan penerapan Core Tax. "Proses bisnis wajib pajak akan menjadi lebih terstruktur dengan lima proses utama: registrasi, pembayaran, pengelolaan SPT, layanan, dan portal wajib pajak," jelasnya. Ia juga menyoroti bahwa sistem ini akan mencakup berbagai fitur baru seperti NPWP 16 digit, validasi NPWP cabang, dan auto-generated SPT yang akan mempermudah wajib pajak dalam memenuhi kewajiban mereka.

Pada akhir acara, Wieka kembali mengingatkan pentingnya pemadanan NIK-NPWP bagi wajib pajak. "Bagi wajib pajak yang belum melakukan pemadanan NIK-NPWP, kami sangat menyarankan untuk segera melakukan pemadanan guna memudahkan administrasi ketika Core Tax sudah dijalankan," tegasnya. Wieka juga menekankan bahwa Kanwil DJP Jawa Tengah II selalu membuka pintu konsultasi bagi wajib pajak yang membutuhkan bantuan, baik secara langsung maupun daring.

 

Pewarta: Festian Juniar Nugie Indriawan
Kontributor Foto: Wieka Wintari
Editor: Waruno Suryohadi

*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.