Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Baubau menyelenggarakan kegiatan Tax Gathering 2024 di Aula Hotel Galaxy Inn, Kota Baubau (Rabu, 5/6).

Kegiatan Tax Gathering pada tahun 2024 ini mengusung tema "Bersama Pajak, Tingkatkan Sinergi, Bangun Kolaborasi, Menuju Indonesia Emas" dengan harapan agar Direktorat Jenderal Pajak dan wajib pajak dapat meningkatkan kerja sama yang baik untuk saling berkolaborasi dalam menyongsong Indonesia Emas.

Tax Gathering KPP Pratama Baubau dihadiri oleh 75 wajib pajak yang mempunyai peran penting dalam administrasi perpajakan di wilayah Kepulauan Buton. Kegiatan ini juga dihadiri oleh perwakilan instansi pemerintah dari 8 kabupaten/kota yang menjadi wilayah kerja KPP Pratama Baubau.

Kepala KPP Pratama Baubau Tangguh Dewantara membuka acara Tax Gathering dengan sambutan dan ucapan selamat datang kepada seluruh wajib pajak.

“Kami sangat mengapresiasi dan berterima kasih atas kontribusi wajib pajak dalam turut serta membangun negara melalui pajak. Semoga kolaborasi antara kantor pajak dengan wajib pajak dapat tetap berjalan lancar untuk ke depannya,” tutur Tangguh dalam sambutan acara Tax Gathering.

“Sebagai wajib pajak, kami merasa dihargai karena kantor pajak memberikan penghargaan kepada kami atas administrasi pajak yang telah kami lakukan,” tutur Penjabat (Pj.) Sekretaris Daerah Kota Baubau Sitti Munawar.

KPP Pratama Baubau berkomitmen untuk tetap berusaha meningkatkan pengawasan dan kepatuhan wajib pajak agar dapat meningkatkan penerimaan negara. Pajak Baubau juga mengajak wajib pajak untuk memenuhi kewajiban perpajakan dengan maksimal.

 

 

Pewarta: Widya Sri Lestari
Kontributor Foto: Nurfitra Magfira Andi Tahang dan Galih Pratama Widiartono
Editor: Muhammad Irfan Nashih

*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.