Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Utara kembali menyelenggarakan Kelas Pajak mengenai Program Pengungkapan Sukarela (PPS) secara daring di Batam, Kepulauan Riau (Rabu, 23/2). Kelas Pajak ini diadakan secara rutin oleh KPP Pratama Batam Utara setiap hari Rabu sampai dengan tanggal 30 Juni 2022.
Sebagai narasumber pada Kelas Pajak kali ini adalah Tenaga Penyuluh Pajak Ribka Linda Novyani dan Andhika Saputra. 15 wajib pajak yang menjadi peserta mengikuti dengan antusias dan penuh perhatian.
Pelaksanaan kegiatan secara rutin ini diharapkan mampu menjaring lebih banyak wajib pajak untuk memanfaatkan program ini dengan baik demi kesuksesan pelaksanaan program PPS.
- 15 kali dilihat