Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Ngabang mengadakan kelas pajak secara daring (Jumat. 24/4). Kegiatan kelas pajak ini bertujuan mengedukasi wajib pajak dalam pembuatan NPWP PAUD. Kegiatan ini dipandu oleh Tenaga Penyuluh KP2KP Ngabang Venansius Fajar Sinabutar dan Arditya Septa Nugraha.
Kegiatan yang diikuti oleh 30 peserta ini tampak antusias dan semangat dalam mengikuti kelas pajak ini. Kegiatan edukasi ini diisi dengan pemaparan materi, bimbingan pembuatan NPWP PAUD dan sesi tanya jawab antara peserta dengan petugas. "Saya akhirnya bisa dan tau cara membuat NPWP PAUD saya walaupun KP2KP Ngabang tutup pelayanan tatap muka," ujar Kartono, salah satu peserta kegiatan melalui pesan Whatsapp.
- 62 kali dilihat