Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Banggai kembali mengadakan asistensi pelaporan SPT Tahunan Orang Pribadi di Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DKPPKB) Banggai Laut, Sulawesi Tengah (Rabu, 21/2). Kedatangan Tim Penyuluh dalam rangka membantu dan menyegarkan kembali ingatan pegawai dinas tersebut. Kegiatan ini dihadiri sekitar tiga puluh pegawai dinas kesehatan, baik dari pegawai yang bertugas di kantor maupun di unit-unit puskesmas wilayah Banggai Laut.

Acara dibuka pada pukul 09.00 WITA, diawali salam dari Kepala DKPPKB Banggai Laut, dr. Zulkifli Panggato. Lalu Kepala KP2KP Banggai Hadi Ismail turut menyampaikan ucapan terima kasih dan sambutan singkat. Setelah itu, Mmteri pelaporan SPT Tahunan melalui e-Filing secara singkat langsung dibawakan oleh Pelaksana KP2KP Banggai M. Affan Izulhaq Husien. Selesai pemaparan, acara dilanjutkan dengan simulasi langsung pengisian e-Filing.

Pada sesi simulasi ini, Affan mengimbau kepada seluruh peserta untuk mempersiapkan terlebih dahulu Bukti Potong 1721-A2 beserta Bukti Potong 1721-B1 untuk bukti potong final. Ketika simulasi pengisian berlangsung, salah satu peserta bernama Sudin bertanya mengenai bagaimana pengisian penghasilan dan pajak yang dipotong dari istri bekerja di tempat yang sama dengan status NPWP-nya bergabung dengan suami. 

"Pengisiannya berada pada Lampiran II, Bagian A, kemudian memilih kode nomor 13, yaitu penghasilan istri dari satu pemberi kerja. Nanti pada bagian tersebut akan terisi data dari penghasilan istri yang bekerja di tempat yang sama dan NPWP bergabung dengan suami," tutur Affan. Penjelasan tersebut memberikan informasi baru bagi peserta yang selama ini masih belum mengetahui mekanisme pengisian untuk istri yang memilih NPWP gabung dengan suami.

Di luar kegiatan, Hadi beralasan bahwa asistensi ini digelar sesuai dengan tujuan KP2KP seputar penyuluhan, yaitu untuk menyegarkan kembali kepada para wajib pajakpegawai DKPPKB Banggai Lauttentang kewajiban melaporkan SPT Tahunan Orang Pribadi. Di samping itu, Zulkifli juga menyampaikan harapan kepada pegawainya agar ke depannya pengisian e-FIling dapat dilakukan secara mandiri oleh para pegawai di lingkungan DKPPKB Banggai Laut tanpa bantuan dari pihak luar.

 

 

Pewarta:M. Affan Izulhaq Husien
Kontributor Foto: M. Affan Izulhaq Husien
Editor: Syafa'at Sidiq Ramadhan

*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.