Bupati Temanggung, H. Muhammad Al Khadziq mengunjungi stand Bussiness Development Services (BDS) pada acara Temanggung Fest Tahun 2023 di halaman Gedung Pemuda Temanggung (Rabu, 5/7). Pemerintah Kabupaten Temanggung menyelenggarakan Temanggung Fest untuk memberikan kesempatan kepada UMKM di Kabupaten Temanggung memamerkan dan mengenalkan produknya kepada masyarakat luas.
Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Temanggung membuka stand BDS di Temanggung Fest selama lima hari. Stand Bds dibuka mulai tanggal 5 Juli 2023 dan berakhir pada tanggal 9 Juli 2023. BDS Pajak Temanggung hadir untuk memberikan edukasi perpajakan kepada para pelaku UMKM yang mengikuti kegiatan Temanggung Fest.
Khadziq mengungkapkan UMKM di Kabupaten Temanggung harus memahami kewajiban perpajakannya dengan baik dan benar sehingga dapat berkontribusi bagi penerimaan negara. Wajib Pajak UMKM dan masyarakat yang ada di Temanggung Fest dapat memanfaatkan layanan perpajakan yang ada di stand BDS. Layanan perpajakan tersebut adalah Kelas Pajak bagi Wajib Pajak UMKM, konsultasi perpajakan, pendaftaran NPWP, pelaporan SPT Tahunan, permintaan EFIN, dan pemadanan NIK menjadi NPWP.
Kepala Kantor Pelayanan Pajak Pratama Temanggung menugaskan seluruh elemen pegawai untuk secara bergantian bertugas di stand BDS. Wajib pajak dan masyarakat dapat mengunjungi stand BDS KPP Pratama Temanggung pukul 09.00 s.d 20.00 WIB. Setiap pengunjung yang mendatangi stand BDS, akan mendapatkan kopi gratis dan souvenir.
Pewarta: Khoirunnisa Bekti Gunarti |
Kontributor Foto: Tim BDS KPP Pratama Temanggung |
Editor: Waruno Suryohadi |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 17 kali dilihat