Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Madya Dua Semarang menyelenggarakan kegiatan kelas pajak tentang teknis pelaporan Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan di Gedung Keuangan Negara I Semarang, Jalan Pemuda nomor 2 Semarang (Selasa, 28/2). KPP Madya Dua Semarang mengundang dua orang perwakilan pegawai dari perusahaan/lembaga/yayasan yang terdaftar di KPP Madya Dua Semarang.

“Kami undang dua karyawan dari tiap perusahaan/lembaga/yayasan, untuk kami edukasi tata cara pelaporan SPT Tahunan. Pemilihan peserta yang diundang berdasarkan kriteria jumlah karyawan lebih dari 100 orang. Dan terpilih sebanyak 15 perwakilan dari perusahaan/lembaga/Yayasan. Acara ini dikemas dengan tema Bimbingan Dan Pelatihan Duta SPT,” tutur Anggi salah satu penyuluh KPP Madya Dua Semarang.

Tim Penyuluh Pajak KPP Madya Dua Semarang memberikan penjelasan mengenai teknis pelaporan SPT Tahunan. “Peserta kami minta membawa laptop dan data  pribadi seperti nomor NPWP, password DJP Online, alamat email , dan Bukti Potong A1 atau A2 serta peserta juga diajarkan cara  melakukan pemadanan NIK-NPWP,” lanjut Anggi.

Setelah mendapatkan penjelasan tentang tata cara pelaporan Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan, peserta langsung mempraktekkan melalui DJP Online, didampingi oleh para penyuluh pajak. Peserta diminta untuk menanyakan semua kendala yang dijumpai, karena mereka diharapkan setelah bimbingan teknis ini berakhir, peserta dapat memberikan bimbingan tata cara pelaporan SPT Tahunan dengan benar, lengkap, dan tepat pada waktunya kepada seluruh karyawan.

Pewarta:Mila Isiyana
Kontributor Foto: Ipin
Editor:Dyah Sri Rejeki