Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Kandangan berkoordinasi dengan Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Barabai untuk melakukan edukasi kepada bendahara desa. Sebanyak 144 bendahara desa di Kabupaten Hulu Sungai Selatan berpartisipasi dalam kegiatan edukasi yang dilaksanakan di Aula KP2KP Kandangan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (Selasa, 11/6).


Kegiatan ini dilaksanakan dari tanggal 3 sampai dengan 12 Juni 2024, dalam rangka meningkatkan pemahaman dan kepatuhan bendahara desa dalam pemenuhan kewajiban perpajakan. Mengingat banyaknya peserta edukasi dan adanya keterbatasan ruangan, edukasi dilaksanakan secara bertahap sesuai jadwal yang telah ditetapkan.


Edukasi ini mendapatkan atensi yang cukup baik dari seluruh peserta. Masing-masing account representative pengampu bendahara desa memberikan bimbingan teknis (reviu dan edukasi) mengenai kebenaran pemenuhan kewajiban perpajakan bendahara desa atas realisasi dana desa Tahun Anggaran 2023. Salah satu Account Representative KPP Pratama Barabai mengatakan bahwa kegiatan edukasi ini sangat bermanfaat bagi para bendahara instansi pemerintah dalam memahami kewajiban perpajakan, mengingat ketentuan perpajakan yang dinamis.


“Kegiatan seperti ini harus sering dilaksanakan guna mengetahui tingkat pemahaman bendahara desa mengenai ketentuan perpajakan serta menyamakan persepsi permasalahan yang timbul dalam pemenuhan kewajiban perpajakan. Apalagi, bendahara instansi pemerintah yang sering berganti-ganti membuat adanya keterbatasan informasi karena tidak adanya transfer of knowledge dari bendahara sebelumnya. Jadi, mereka memerlukan wadah untuk berdiskusi mengenai aspek perpajakan supaya ada tingkat kepercayaan diri kalau apa yang mereka lakukan sudah benar,” jelasnya.


Melalui edukasi ini, KP2KP Kandangan berharap pemahaman akan kewajiban perpajakan bendahara instansi pemerintah dapat meningkat sehingga kepatuhan pemenuhan kewajiban perpajakan dapat berjalan optimal, serta dapat meningkatkan transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan keuangan desa.

 

Pewarta: Fina Rohmatul Ula
Kontributor Foto: Rahmat Faizal Abdillah, Fina Rohmatul Ula
Editor: Safira L. Sejati

*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.