
Sebanyak 30 orang perwakilan pegawai Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Badung Utara mengunjungi Panti Asuhan Benih Harapan, Dalung, Bali (Jumat, 13/7). Kunjungan pegawai KPP Badung Utara ini untuk memberikan tali kasih dan berbagi kebahagian bersama seluruh penghuni panti dalam rangka memperingati Hari Pajak.
Hari Pajak yang jatuh pada tanggal 14 Juli setiap tahun sejak tahun 1945 ini disambut meriah oleh KPP Badung Utara melalui kegiatan sosial kepada sesama, dengan semangat berbagi sekaligus memberi kesadaran kepada masyarakat bahwa pajak kita untuk kita. Panti yang dikunjungi kali ini memiliki jumlah penghuni 200 anak-anak.
Acara dimulai pukul 09.00 WIB dan dibuka oleh kepala KPP Badung Utara, Paulus Soetjipto Adi Dosoputro. Kemudian sambutan dari salah satu penghuni panti, Wayan Agus, yang menyambut bahagia kedatangan pegawai KPP Badung utara dengan lagu terkenal milik D’Masive “Jangan Menyerah”. “Terima kasih atas kedatangan dan bantuan dari Bapak dan Ibu semua. Para anak-anak di sini sangat bahagia dan berterima kasih bisa bertemu dan dihibur para pegawai pajak yang cantik dan ganteng ini,“ tutur agus mengakhiri sambutannya.
Acara dilanjutkan dengan pemberian bingkisan KPP Badung Utara berupa pakaian, sembako dan uang tali kasih kepada seluruh anggota panti yang hadir serta beberapa peralatan untuk keperluan operasional panti. Untuk menambah keseruan acara, Delfiana Primashinta, selaku Master of Ceremony mengajak penghuni panti untuk bermain games. Anak-anak yang berhasil menjawab pertanyaan akan diberi hadiah. Semangat dan keceriaan anak-anak terlihat saat mereka bermain games.
Acara ditutup dengan pegawai panti asuhan berkeliling, foto dan doa bersama penghuni panti. Penghuni panti asuhan mendoakan KPP Badung Utara dapat melaksanakan tugas mulia mengamankan penerimaan negara sepanjang tahun 2018.
- 50 views