Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Garut  menggelar  sosialisasi perpajakan secara langsung (live) melalui media sosial Instagram dengan tema  Surat Permintaan Penjelasan atas Data dan/atau Keterangan (SP2DK) di Ruang Siniar KPP Pratama Garut Jalan Pembangunan No 224, Kabupaten  Garut (Selasa, 13/6).

Penyuluh Pajak KPP Pratama Garut  Andre Hendika Purnomo Tampubolon bertugas sebagai pembawa acara dan Account Representative (AR) Akhmad Rastiko menjadi narasumber pada acara tersebut. Acara disiarkan langsung  di akun  Instagram @pajakgarut mulai pukul 14.00 WIB.

Akhmad Rastiko menjelaskan bahwa fungsi SP2DK adalah untuk meminta penjelasan atas data dan/atau keterangan kepada Wajib Pajak terhadap dugaan belum dipenuhinya kewajiban perpajakan sesuai dengan ketentuan peraturan perpajakan.

“Dengan adanya SP2DK kami bisa melakukan pengawasan terhadap kepatuhan wajib pajak melalui  matching data yang kami terima dari kantor pusat dengan apa yang dilaporkan wajib pajak di SPT,” ujar Akhmad Rastiko.

Akhmad Rastiko menambahkan bahwa tidak semua wajib pajak menerima SP2DK ini, karena fokusnya adalah terhadap data yang oleh wajib pajak belum dilaporkan dalam SPT.

"Tidak semua wajib pajak menerima SP2DK, karena kami fokus terhadap data yang kami terima yang belum dilaporkan oleh wajib pajak untuk dimintai klarifikasi dan penjelasanya kepada wajib pajak," ujar  Akhmad Rastiko.

Berikutnya, Andre menanyakan bagaimana tindak lanjutnya apabila surat SP2DK tersebut sudah diterima oleh wajib pajak.

"Jika surat SP2DK sudah diterima, maka dalam jangka waktu 14 hari wajib pajak harus menanggapi atau mengklarifikasi surat tersebut dengan datang langsung ke kantor pajak atau menghubungi contact person Account Representative yang tercantum dalam surat," jawab Akhmad Rastiko.

Pewarta: Gesha Anggara Pratama
Kontributor Foto: Gesha Anggara Pratama
Editor: Sintayawati Wisnigraha

*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.