Aksi sosial pegawai Kanwil DJP Jateng I dalam sebungkus nasi

Aksi sosial pegawai Kanwil DJP Jateng I dalam sebungkus nasi

Tim Nasi Bungkus in action dalam kepadatan lalin di Semarang

Tim Nasi Bungkus in action dalam kepadatan lalin di Semarang

Nikmatnya sebungkus nasi penuh berkah

Nikmatnya sebungkus nasi penuh berkah

Beberapa pegawai Kanwil Pajak Jawa Tengah I membagikan nasi bungkus kepada warga sekitar yang membutuhkan (Jumat, 23/2). Paguyuban pegawai sebagai wadah perkumpulan sosial pegawai Kanwil DJP Jawa Tengah I, menggelar kegiatan ini secara rutin minimal satu kali setiap bulannya. Seksi Sosial yang penggagas kegiatan ini mengumpulkan dana setiap bulannya dari iuran pegawai dan sumbangan sukarela dari pegawai Kanwil Jateng I. Setidaknya 100 bungkus nasi dibagikan dalam kegiatan tersebut yang biasa dilaksanakan pada Jumat pagi. Bagi Kanwil Jateng I, sebungkus nasi meskipun tidak seberapa harganya, memberi kebahagiaan dan senyuman bagi setiap warga yang menerimanya. Kegiatan ini diharapkan dapat mendekatkan pajak kepada masyarakat dan meningkatkan empati pegawai Kanwil Jateng I kepada sesama yang kurang beruntung serta menjadikan rejeki yang diterima pegawai menjadi berkah.