Surakarta, 23 Maret 2023 – Untuk memperluas jangkauan layanan kepada masyarakat dan meningkatkan kepatuhan, Kantor Wilayah (Kanwil) DJP Jawa Tengah II membuka pojok pajak secara daring melalui inovasi layanan “Dandanggula” (Selasa,21/3). Layanan ini dapat diakses melalui linktr.ee/dandanggula dan melayani asistensi pengisian SPT Tahunan Orang Pribadi Karyawan.
Layanan ini dilakukan untuk memfasilitasi wajib pajak yang hendak menyampaikan SPT Tahunannya namun tidak sempat datang ke KPP maupun pojok pajak secara fisik. Nantinya, wajib pajak akan dipandu oleh relawan pajak yang bertugas piket menjaga pojok pajak secara daring. Layanan pun dapat dilakukan menggunakan berbagai aplikasi, bisa menggunakan Whatsapp maupun Zoom.
Kepala Bidang Penyuluhan, Pelayanan dan Hubungan Masyarakat Kanwil DJP Jawa Tengah II Wiratmoko mengatakan bahwa inovasi ini menjawab saran dari masyarakat yang ingin mendapatkan asistensi SPT Tahunan namun tidak berada di dekat KPP. “Karena ada usulan dari masyarakat lewat medsos, kalau bisa layanan SPT Tahunan juga dilakukan secara daring, maka kami buka layanan tersebut,” ungkapnya.
Ia juga mengatakan keterlibatan relawan pajak dalam layanan ini merupakan bentuk sinergi nyata antara Tax Center selaku penyedia relawan pajak dengan DJP. “Kami juga melibatkan relawan pajak, kebetulan salah satu tugas dan fungsinya mengasistensi pengisian SPT Tahunan karyawan,” jelas Wiratmoko.
Dandanggula sendiri merupakan inovasi berupa kanal terpadu untuk kegiatan penyuluhan. Melalui Dandanggula, wajib pajak dapat mengajukan permohonan edukasi dan penyuluhan. Diharapkan dapat menambah jangkauan wajib pajak sehingga semakin mudah mengakses layanan perpajakan.
#PajakKitaUntukKita

- 9 views