Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Tanjung Batu melakukan Kegiatan Pengumpulan Data Lapangan (KPDL) ke wajib pajak yang sedang melakukan proyek pembangunan tempat tinggal di Tanjung Batu Kota, Kundur, Karimun, Kepulauan Riau (Selasa, 28/6). Kunjungan ini disambut baik oleh wajib pajak Robin Siregar selaku pemilik proyek tersebut.
KP2KP Tanjung Batu melakukan KPDL atas proyek tersebut dengan meminta keterangan kepada Robin Siregar terkait pembangunan yang sedang dilakukan. Mulai dari waktu proyek tersebut dimulai, jumlah tukang yang dipekerjakan, rekanan untuk pembelian bahan bangunan, nilai proyek tersebut, dan data lain yang dibutuhkan untuk memenuhi laporan KPDL.
Proyek pembangunan tersebut sudah dilakukan sejak November 2021 dan masih terus berlanjut sampai saat ini. Bangunan sebagian akan digunakan untuk tempat tinggal wajib pajak dan di lantai bawah akan digunakan untuk tempat kegiatan usaha berupa cafe. Wajib pajak berterima kasih atas kunjungan dan edukasi terkait hak dan kewajiban perpajakan yang diberikan oleh pihak KP2KP Tanjung Batu.
- 16 views