Kantor Pelayanan Penyuluhan dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Malinau kembali melaksanakan Kegiatan Pengumpulan Data Lapangan (KPDL) yang kali ini berlokasi di Jl Panembahan RT 04, Desa Malinau Kota, Kecamatan Malinau Kota, Kabupaten Malinau, Kalimantan Utara (Senin, 18/04).
Tim KP2KP Malinau yang beranggotakan Dewi Setya Swaranurani, Jupri Ari Siansyah, dan Sis Riyanto tiba pada pukul 14.00 WITA. Saat tiba di lokasi, kedatangan tim KP2KP Malinau diterima langsung oleh wajib pajak pemilik objek pajak.
Pada Kegiatan Pengumpulan Data Lapangan, Tim KP2KP akan mengumpulkan data dan informasi yang diperoleh dari pengamatan dan hasil wawancara.
- 9 views