Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Wajib Pajak Besar (Kanwil DJP WP Besar) bersama seluruh Kantor Pelayanan Pajak (KPP) di lingkungannya selalu berkomitmen untuk berintegritas dan memiliki jiwa antikorupsi. Sosialisasi antikorupsi pun diadakan dengan narasumber dari Penyuluh Antikorupsi (Paksi) Dana Rakca, Jakarta (Senin, 21/3).
Kepala Kanwil DJP WP Besar Arif Yanuar dalam sambutannya mengimbau seluruh pegawai agar menghindari segala bentuk benturan kepentingan. Ia meminta seluruh pegawai di jajarannya untuk melaksanakan pekerjaan sesuai dengan ketentuan.
Penguatan budaya antikorupsi disampaikan oleh Master Kumara Candra Ratri Raden Paksi Dana Rakca yang juga Kepala Seksi Pengawasan KPP Wajib Pajak Besar Empat. Master Johana Lanjar Wibowo Paksi Dana Rakca yang juga Pemeriksa Pajak Kanwil DJP WP Besar menyampaikan pentingnya antigratifikasi atau pengendalian gratifikasi dan whistleblowing system (WBS).
- 49 views