
Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Sinjai melakukan kunjungan ke salah satu pengusaha fotokopi di Sinjai Utara, Kabupaten Sinjai (Kamis, 30/9). Kunjungan ini bertujuan untuk melaksanakan penyuluhan perpajakan perorangan secara luring pada wajib pajak.
Pada kunjungan tersebut, petugas menyampaikan edukasi mengenai kewajiban perpajakan dengan mengedepankan perubahan perilaku pembayaran pajak. Selain itu, kegiatan ini juga dimaksudkan untuk memberikan sosialisasi tentang manfaat dan penggunaan aplikasi M-Pajak.
Pegawai KP2KP Sinjai yang ditugaskan dalam kegiatan ini berjumlah dua orang yakni Firmansyah Surya dan Ilham Aksar. Ketika menjalankan tugas, dua pegawai KP2KP Sinjai tersebut senantiasa mengaplikasikan protokol kesehatan seperti mengecek suhu tubuh, menerapkan jaga jarak, mencuci tangan menggunakan sabun, dan memakai jenis masker yang sesuai dengan rekomendasi WHO.
Saat sesi tanya jawab, wajib pajak berdiskusi dengan pegawai KP2KP Sinjai tentang materi aplikasi M-Pajak dan kewajiban perpajakan yang belum sepenuhnya dikuasai. Wajib pajak tersebut juga meminta bimbingan pegawai saat mencoba berbagai fitur yang ditawarkan pada aplikasi M-Pajak seperti kartu NPWP digital, e-Billing, informasi tentang peraturan perpajakan terbaru, informasi letak kantor pajak terdekat, dan pengingat tenggat penyetoran sekaligus pelaporan pajak.
Andi Suriani, pemilik usaha fotokopi yang dikunjungi memberikan testimoni mengenai aplikasi M-Pajak. “Tadi saya sudah mencoba aplikasi M-Pajak, aplikasi ini memang bisa membantu wajib pajak usahawan seperti saya dalam memenuhi kewajiban perpajakan terutama pembuatan kode billing. Fitur lain yang disediakan juga tak kalah bagus, seperti fitur kartu NPWP digital dan informasi tentang peraturan perpajakan terbaru,” ucapnya.
“Pada era teknologi seperti sekarang ini, sudah seharusnya instansi pemerintah membuat inovasi berbasis teknologi yang memudahkan masyarakat. DJP sudah memulainya dengan aplikasi M-Pajak, semoga instansi lain juga mengikuti inovasi positif ini. Sekali lagi saya ucapkan terima kasih kepada DJP khususnya KP2KP Sinjai yang telah datang langsung ke usaha fotokopi saya untuk mengenalkan aplikasi M-Pajak. Insya Allah aplikasi ini akan menambah motivasi saya selaku wajib pajak agar lebih disiplin memenuhi kewajiban pelaporan dan penyetoran pajak,” lanjut Suriani.
- 15 views