Sambutan oleh Ahmad Syahroni Plt. KP2KP Limboto

Sambutan oleh Ahmad Syahroni Plt. KP2KP Limboto

Antuasisme Peserta Mengikuti Bimtek Pengisian e-Filing

Antuasisme Peserta Mengikuti Bimtek Pengisian e-Filing

Pemateri Sedang Menjelaskan Pengisian e-Filing

Pemateri Sedang Menjelaskan Pengisian e-Filing

Peserta Dibantu Oleh Pemateri Dalam Mengisi e-filing

Peserta Dibantu Oleh Pemateri Dalam Mengisi e-filing

KP2KP Limboto dan KPP Pratama Gorontalo bersinergi untuk terus mendorong peningkatkan kepatuhan Wajib Pajak dengan kembali mengadakan Edukasi Pengisian SPT Tahunan melalui e-Filing di aula RSUD MM. Dunda Limboto, Limboto (Senin, 05/03)Kali ini, sebagian ASN RSUD MM. Dunda Limboto turut hadir bersama-sama melaksanakan pengisian SPT Tahunan secara online

Acara yang dihadiri sebagian ASN RSUD MM. Dunda Limboto ini dibuka secara langsung oleh Kabag Keuangan RSUD MM. Dunda Limboto didampingi oleh Plt. KP2KP Limboto Ahmad Syahroni. KP2KP Limboto mengutus pemateri yaitu M. Hanif Naufal, salah satu pelaksana KP2KP Limboto. Kepedulian yang tinggi terhadap pelaporan SPT Tahunan terlihat dengan banyaknya pertanyaan yang diajukan kepada pemateri. Acara tersebut diharapkan dapat menambah pemahaman dan pengetahuan tentang kewajiban pajak masing-masing ASN sehingga mereka dapat menyampaikan laporan SPT Tahunan dengan e-Filing secara mandiri di tahun-tahun mendatang. Pelaporan SPT Tahunan dengan e-filing tidak perlu menunggu sampai batas akhir pelaporan, dan dapat dilakukan di mana saja, kapan saja secara online.