Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Provinsi Bali Ketut Lihadnyana memberikan sambutan sebelum membuka acara kepada peserta
Acara seminar dibuka dengak pemukulan gong secara simbolis oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Provinsi Bali Ketut Lihadnyana didampingi oleh Kepala Kantor BNI Wilayah Denpasar, Perwakilan Kanwil DJP Bali dan Kepala Balai Latihan Masyarakat Denpasar.
Para peserta seminar menyimak paparan yang diberikan oleh Dian Anggraeni Kepala Seksi Penyuluhan dan Pengolahan Dokumen
Kepala Seksi Penyuluhan dan Pengolahan Dokumen Dian Anggraeni memberikan paparan kepada peserta
Petugas pajak memberikan pelayanan langsung di tempat acara kepada para BUMDes yang belum mempunyai NPWP dan akan membayar NPWP
Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Bali (Kanwil DJP Bali) berkerja sama dengan Bank Negara Indonesia (BNI) mengadakan acara ”Seminar Kewajiban Perpajakan BUMDes” di Ballroom Hotel Neo Gatot Subroto, Denpasar (Kamis, 22/2). Acara ini dihadiri oleh 200 orang peserta. Kegiatan ini juga dihadiri oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Provinsi Bali, Kepala Kantor BNI Wilayah Denpasar, dan Kepala Balai Latihan Masyarakat Denpasar.