Pemaparan Mitigasi Resiko Pelaporan SPT Tahunan PPh 2017 oleh Kepala Bidang Data dan Pengawasan Potensi Perpajakan

Pemaparan Mitigasi Resiko Pelaporan SPT Tahunan PPh 2017 oleh Kepala Bidang Data dan Pengawasan Potensi Perpajakan

Pemaparan Materi Strategi Palayanan dan Konsultasi oleh Kepala Seksi Bimbingan Pelayanan dan Konsultasi

Pemaparan Materi Strategi Palayanan dan Konsultasi oleh Kepala Seksi Bimbingan Pelayanan dan Konsultasi

Kepala Bidang Data dan Pengawasan Potensi Perpajakan membuka Rapat Persiapan Penerimaan SPT Tahunan Tahun 2018

Kepala Bidang Data dan Pengawasan Potensi Perpajakan membuka Rapat Persiapan Penerimaan SPT Tahunan Tahun 2018

Pemaparan Materi EOI (Exchange of Information)

Pemaparan Materi EOI (Exchange of Information)

Dalam rangka meningkatkan kesiapan KPP menjelang akhir periode penyampaian SPT Tahunan Tahun 2018 untuk Wajib Pajak Orang Pribadi, Kanwil DJP Jakarta Timur mengadakan Rapat Persiapan Penerimaan SPT Tahunan Tahun 2018 di Ruang Rapat Besar Kantor Wilayah DJP Jakarta Timur (Selasa, 7/3).

Rapat ini dimulai pukul 08.00 WIB hingga pukul 12.00 WIB. Rapat dibuka oleh Kepala Bidang Data dan Pengawasan Potensi Perpajakan Ahmad Rudi Hartono dan dilanjutkan dengan pemaparan materi Strategi Pelayanan dan Konsultasi yang disampaikan oleh Kepala Seksi Bimbingan Pelayanan dan Konsultasi Yustinus Yusuf Suseno, materi Laporan Pasca Amnesti Pajak yang disampaikan oleh Kepala Seksi Kerja Sama dan Hubungan Masyarakat Tri Utomo Wulansari, dan yang terakhir materi EOI (Exchange of Information) yang disampaikan oleh Kepala Seksi Data dan Potensi Ilmiantio Himawan. Selain meningkatkan kesiapan dalam penerimaan SPT Tahunan dan Laporan Pasca Amnesti Pajak yang waktunya bersamaan, KPP juga diharapkan untuk membangun kesadaran dalam menghadapi era EoI.