Acara pembukaan dengan sambutan oleh Kepala Cabang Hypermart Tanjung Balai Natalius Sukrisno kepada seluruh karyawan yang siap mengikuti sosialisasi penyampaian SPT Orang Pribadi melalui e-Filing

Acara pembukaan dengan sambutan oleh Kepala Cabang Hypermart Tanjung Balai Natalius Sukrisno kepada seluruh karyawan yang siap mengikuti sosialisasi penyampaian SPT Orang Pribadi melalui e-Filing

Penyampaian materi e-Filing dengan santai dan bersahaja yang dibawakan oleh Febda Farian, pelaksana KP2KP Tanjung Balai

Penyampaian materi e-Filing dengan santai dan bersahaja yang dibawakan oleh Febda Farian, pelaksana KP2KP Tanjung Balai

Pengisian e-Filing bareng dipandu oleh Nara Sumber dan peserta tampak serius

Pengisian e-Filing bareng dipandu oleh Nara Sumber dan peserta tampak serius

Sesi diskusi dan sharing tak kalah menariknya ditambah dengan pertanyaan yang bertubi-tubi seputar e-Filing

Sesi diskusi dan sharing tak kalah menariknya ditambah dengan pertanyaan yang bertubi-tubi seputar e-Filing

Foto bersama sekaligus menutup acara

Foto bersama sekaligus menutup acara

Pagi ceria, kali ini KP2KP Tanjung Balai menyambangi  Hypermart yang merupakan pusat perbelanjaan terlengkap di kota Tanjung Balai, kota yang dijuluki "Kota Kerang" untuk bersama-sama menunaikan kewajiban karyawannya untukpelaporan SPT Tahunan melalui e-Filing di meeting room Hypermart, Tanjung Balai (Rabu, 7/3). Sejumlah karyawan turut hadir mengikuti sosialisasi tersebut.

Acara sosialisasi ini dibuka oleh Natalius Sukrisno selaku Kepala Cabang Hypermart Tanjungbalai. Acara ini tidak hanya dihadiri seluruh karyawan tetapi juga sales promotion girl/boy  dari berbagai perusahaan pihak ketiga yang ditempatkan di sana. Sosialisasi dimulai tepat pukul 07. 30 WIB hingga menjelang siang dan cuaca pagi yang terasa sejuk menambah antusiasme para peserta untuk bersiap-siap melaksanakan pelaporan SPT secara online dalam waktu yang singkat dapat diselesaikan. Sesi diskusi dan sharing juga tak kalah menariknya, karena banyaknya pertanyaan silih berganti yang diutarakan para peserta hingga di penghujung acara.

KP2KP Tanjung Balai berharap dengan digelarnya acara ini kesadaran pajak dapat meningkat dan dimengerti oleh semua karyawan yang hadir bahwa sebagai pekerja dan juga wajib pajak yang menerima penghasilan dari pekerjaannya memiliki kewajiban yang harus dipenuhi. Salah satu kewajiban tersebut adalah melaporkan SPT Tahunan Orang Pribadimelalui e-Filing secara mandiri.