Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Siak Sri Indrapura menyelenggarakan kegiatan sosialisasi dan edukasi Coretax DJP berlangsung di Aula Badan Keuangan Daerah Kabupaten Siak, Kabupaten Siak (Kamis, 23/1).

Acara yang diadakan hingga Jumat, 24 Januari 2025 ini dihadiri oleh seluruh organisasi pemerintahan daerah di Kabupaten Siak.

Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan dan memberikan pemahaman mengenai sistem administrasi perpajakan, Coretax DJP, kepada Instansi Pemerintah di Kabupaten Siak yang mulai diterapkan sejak 1 Januari 2025.

Dalam sambutannya, Kepala KP2KP Siak Sri Indrapura, Muhammad, menekankan pentingnya pemahaman yang baik terhadap sistem ini agar seluruh instansi pemerintah dapat mengoptimalkan penggunaannya dalam pembayaran pajak, pembuatan bukti potong, dan pelaporan SPT instansi pemerintah di Kabupaten Siak.

"Sangat penting bagi seluruh instansi pemerintah untuk memiliki pemahaman yang mendalam tentang sistem Coretax DJP agar dapat mengoptimalkan penggunaannya dalam administrasi perpajakan sehari-hari. Kami di KP2KP Siak siap membantu dan memberikan dukungan penuh kepada seluruh instansi pemerintah dalam penerapan Coretax DJP," ungkap Muhammad.

Selama dua hari, peserta mendapatkan materi yang komprehensif mengenai berbagai fitur dan manfaat Coretax DJP, termasuk integrasi sistem perpajakan, pembuatan bukti potong, pelaporan SPT Masa, dan kemudahan akses melalui Taxpayer Portal.

Acara ini mendapat apresiasi tinggi dari para peserta. Kepala Badan Keuangan Daerah Kabupaten Siak, Raja Indor, menyatakan bahwa kegiatan ini sangat membantu dalam mempersiapkan instansi pemerintah daerah untuk beradaptasi dengan sistem baru. "Dengan adanya sosialisasi dan edukasi ini, kami berharap seluruh OPD di Kabupaten Siak dapat lebih siap dan efisien dalam mengelola administrasi perpajakan," ujarnya.

Pewarta: Yogi Ichbal Pambudi
Kontributor Foto: Yogi Ichbal Pambudi
Editor: Teddy Ferdiansyah P

*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.