Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Majene menyelenggarakan kegiatan Pojok Pajak di Kantor Kecamatan Campalagian (Kamis, 29/2). Kegiatan Pojok Pajak ini diselenggarakan mulai 27 Februari 2024 sampai dengan 1 Maret 2024 di beberapa kecamatan.

Layanan yang disediakan berupa asistensi pelaporan SPT Tahunan, pemadanan NIK menjadi NPWP, dan konsultasi pajak. Kegiatan dibuka dari pukul 09.00 WITA s.d. 16.00 WITA yang dilaksanakan di pintu masuk Kantor Kecamatan Campalagian. Kegiatan dibuka dengan sambutan oleh Sekretaris Camat Kecamatan Campalagian.

Sekretaris Camat Kecamatan Campalagian membuka kegiatan dengan memberikan sambutan. Dalam sambutannya beliau menyampaikan apresiasi kepada KPP Pratama Majene yang telah memberikan fasilitas kepada wajib pajak di Kecamatan Campalagian untuk melaporkan SPT Tahunan. "Kami berharap kegiatan ini dapat dimanfaatkan oleh masyarakat di Kecmatan Campalagian untuk mengetahu cara pelaporan SPT Tahunan," jelas Sekretaris Camat Kecamatan Campalagian.

Kegiatan ini mendapat respon positif dari wajib pajak di Wilayah Campalagian, lebih dari seratus wajib pajak datang untuk melakukan pelaporan SPT Tahunan. Untuk mengurangi jumlah antrian yang panjang, pegawai KPP Pratama Majene memandu wajib pajak untuk melaporkan SPT Tahunan melalui telepon genggam masing-masing.

Petugas Pojok Pajak menyarankan kepada masyarakat yang hadir agar dapat melaporkan SPT Tahunannya melalui pajak.go.id, yaitu menggunakan e-Filing. Banyak wajib pajak yang hadir dan dapat mengikuti arahan dari petugas Pojok Pajak sehingga diharapkan dapat melaporkan SPT Tahunan secara mandiri di tahun yang akan datang.

 

Pewarta: Haris Abdullah Nuruddin Syah
Kontributor Foto: Haris Abdullah Nuruddin Syah
Editor: Muhammad Irfan Nashih

*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.