Kantor Wilayah DJP Sulawesi Utara, Tengah, Gorontalo, dan Maluku Utara (Kanwil DJP Suluttenggomalut) memenuhi undangan Balai Bahasa Provinsi Sulawesi Utara untuk menjadi narasumber dalam kegiatan Penguatan Manajemen Komunitas Literasi Se-Sulawesi Utara. Agenda ini bertempat di Hotel The Sentra Manado, Sulawesi Utara (Selasa, 13/3).
Acara dibuka dengan sambutan Aprilikasanto Ananto, ketua panitia acara, yang memberi apresiasi atas ketersediaan Kanwil DJP Suluttenggomalut untuk menjadi narsumber.
"Saya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kantor Wilayah DJP Suluttenggomalut dan atas kesediaannya menjadi narasumber dalam kegiatan Penguatan Manajemen Komunitas Literasi Se-Sulawesi Utara hari ini," ujar April.
Selanjutnya Fungsional Penyuluh Pajak Melva Karla Yece Pontoh maju ke atas panggung. Melva menjelaskan materi secara rinci terkait Postur ABPN, pengertian pajak dan wajib pajak, kewajiban perpajakan yang harus dijalankan, serta fungsi dari pajak itu sendiri.
“Pajak memiliki fungsi bujeter sebagai sumber dana, fungsi reguleren sebagai alat untuk mengatur, fungsi redistribusi sebagai pembiayaan pembangunan, serta fungsi stabilitas sebagai penerimaan negara untuk menjalankan kebijakan-kebijakan pemerintah,” jelas Melva.
Tak hanya itu, Melva juga menjelaskan terkait jenis-jenis pajak di antaranya Pajak Penghasilan (PPh) Pasal 21, Pasal 22, Pasal 23, Pasal 25, PPh Final Pasal 4 ayat (2), Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) Sektor P5L, Pajak Pertambahan Nilai (PPN), dan Bea Meterai. Selepas itu, Melva lalu menjelaskan terkait Core Tax Administration System (CTAS), termasuk di dalamnya pemadanan Nomor Induk Kependudukan (NIK) menjadi Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP).
“CTAS merupakan proyek redesign dan reengineering proses bisnis administrasi perpajakan melalui pembangunan sistem informasi yang berbasis commersial off the shelf (COTS),” jelas Melva. Melanjutkan pernyataan sebelumnya, Melva menerangkan bahwa proyek ini disertai dengan basis data perpajakan sehingga sistem perpajakan menjadi mudah, andal, terintegrasi, akurat, dan pasti untuk optimalisasi pelayanan, pengawasan, dan penegakan hukum.
Setelah pemaparan materi, acara dilanjutkan dengan diskusi dan tanya jawab oleh seluruh peserta. Para peserta terlihat sangat antusias dalam dalam memberikan pertanyaan kepada narasumber.
Pewarta: Rifan Stainer Tololiu |
Kontributor Foto: Rifan Stainer Tololiu |
Editor: Syafa'at Sidiq Ramadhan |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 30 views