
- 4 kali dilihat
Untuk memudahkan Wajib Pajak melaporkan kewajibannya, Layanan Pojok Pajak akan berlangsung selama bulan Maret tahun 2025 dari tanggal 20 Maret 2025 sampai dengan tanggal 27 Maret 2025, KPP Pratama Lahat akan membuka layanan pojok pajak sejak pukul 09.00 s.d. 12.00 WIB. Layanan yang diberikan berupa asistensi pelaporan Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan secara daring, aktivasi dan/atau cetak ulang EFIN, dan konsultasi perpajakan.
beberapa Wajib Pajak mengaku bahwa layanan pojok pajak ini sangat bermanfaat dan membantu mereka ditengah kesibukan bekerja "Terimakasih KPP Pratama Lahat, saya tidak perlu kekantor pajak lagi untuk lapor pajak" ujar Rina, ASN di kantor BPKAD.
kegiatan pojok pajak ini cukup efektif untuk meningkatkan kepatuhan pelaporan SPT Tahunan, karena banyak Wajib Pajak yang menyambangi stand petugas dan meminta bantuan asistensi pelaporan SPT Tahunan.
Petugas KPP Pratama Lahat juga memberikan nomor Whatsapp untuk membantu Wajib Pajak berkonsultasi jika layanan pojok pajak telah ditutup. diharapkan dengan adanya pojok pajak ini dapat membantu Wajib Pajak Kabupaten Lahat melaporkan kewajibannya dengan tepat waktu