
Paguyuban keluarga besar Kanwil DJP Sulawesi Selatan, Barat, dan Tenggara (Sulselbartra) menggelar kegiatan Bakti Sosial yang ditujukan pada masyarakat Pulau Lanjukang, Makassar (Sabtu, 4/5). Kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan ini berlangsung selama dua hari sampai Minggu, 5 Mei 2019.
Pulau Lanjukang sendiri berlokasi satu jam perjalanan dari Kota Makassar, perjalanan dapat ditempuh menggunakan kapal speedboat cepat. Sekitar 66 jiwa menghuni pulau ini, mereka hidup dengan fasilitas seadanya. Di pulau ini tidak ada fasilitas penerangan dari pemerintah, sarana air bersih pun cukup minim, ditambah lagi dengan kualitas pendidikan yang kurang. Atas segala keterbatasan itu lah, menggelar kegiatan bakti sosial di Pulau Lanjukang dirasa tepat. Bantuan serta donasi yang diberikan sedikit banyak tentu dapat membantu memasok kebutuhan warga sekitar.
Dalam kegiatan ini, paguyuban keluarga besar Kanwil DJP Sulselbartra diwakili oleh tim ekspedisi beranggotakan 10 orang pegawai. Sandi Syahrul Winata, Kepala Seksi Bimbingan Pendataan, Penilaian, dan Pengenaan Kanwil DJP Sulselbartra, selaku koordinator tim ekspedisi menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kepedulian para pegawai Kanwil DJP Sulselbartra untuk membantu dan meringankan beban sesama. "Pulau Lanjukang pun dipilih bukan tanpa alasan, segala keterbatasan yang dirasakan warga sekitar menggerakkan hati kami untuk turut membantu berkontribusi semampunya. Sedangkan momen sendiri memang dipilih mendekati bulan Ramadan," tutupnya.
Bakti sosial ini sendiri dilaksanakan dalam bentuk silaturahmi sekaligus penyaluran donasi pada warga sekitar berupa sembako, barang kebutuhan sehari-hari, buku, dan peralatan ibadah.
- 32 kali dilihat