Dalam rangka memperdalam ilmu akuntasi para Account Representative (AR), Bidang Data dan Pengawasan Potensi Perpajakan (DP3) Kantor Wilayah (Kanwil) DJP Jakarta Timur menyelenggarakan Bimbingan Teknis (bimtek) Analisis Laporan Keuangan di Ruang Rapat Besar (Kamis, 23/5).

Peserta bimtek adalah perwakilan AR dari setiap Kantor Pelayanan Pajak (KPP) di lingkungan Kanwil DJP Jakarta Timur. Bimtek dibuka oleh Kepala Bidang DP3 dan dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh narasumber dari Fungsional Pemeriksa Pajak di Kanwil DJP Jakarta Timur dan Penelaah Keberatan di Kanwil DJP Wajib Pajak Besar. Setelah mengikuti bimtek, narasumber berharap para peserta segera menerapkan ilmu yang didapat sesuai dengan tugasnya masing-masing.