Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Kutacane bersama dengan Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Subulussalam dan KP2KP Singkil menggelar kegiatan Tax Goes To Campus (TGTC) Tahun 2024 di Gedung Universitas Nurul Hasanah, Kutacane (Kamis, 8/8).

Kegiatan TGTC tahun 2024 mengusung tema "Generasi Sadar Pajak, Muda Berkreasi Membangun Negeri" ini dihadiri oleh 30 mahasiswa Universitas Nurul Hasanah.

Kegiatan dibuka dengan sambutan dari Wakil Rektor II Universitas Nurul Hasanah Devi Annisa kemudian dilanjutkan sambutan dari Kepala Seksi Pelayanan KPP Pratama Subulussalam Eka Wahyudi dan dilanjutkan dengan penyerahan plakat oleh KPP Pratama Subulussalam kepada Universitas Nurul Hasanah.

“Pemberian materi Tax Goes To Campus terhadap mahasiswa ini mengenalkan kepada generasi muda Indonesia bahwasanya pajak merupakan tulang punggung penerimaan negara di mana 80% lebih APBN ditopang oleh pajak. Oleh karena itu, generasi muda harus sadar dan peduli akan pajak dan dapat memberikan edukasi bagi mahasiswa lainya terkait pentingnya pajak bagi Indonesia,” ungkap Eka Wahyudi dalam sambutan TGTC tahun 2024.

Peserta mengikuti rangkaian kegiatan mulai dari pelaksanaan kuis pre-test, pemaparan materi “Peran, Manfaat Pajak dan Kewajiban Warga Negara” oleh Fungsional Penyuluh KPP Pratama Subulussalam, sesi tanya jawab hingga pelaksanaan kuis post-test. Acara ditutup dengan pembagian hadiah bagi peserta pemenang kuis dan foto bersama.

Melalui kegiatan ini, Kepala KPP Pratama Subulussalam berharap para peserta sebagai generasi emas menjadi generasi sadar pajak, dapat memberikan sumbangsih kepada negara melalui pembayaran pajak dan menjadi duta pajak untuk menyebarluaskan kebijakan perpajakan kepada masyarakat luas.

 

Pewarta: Salsabila
Kontributor Foto: Maulana Fadhilah
Editor: Iswadi Idris

*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.