Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Enrekang menerima kunjungan puluhan wajib pajak yang memiliki kendala dalam pendaftaran Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) melalui sistem Coretax DJP di Tempat Pelayanan Terpadu (TPT) KP2KP Enrekang di Jalan Buttu Juppandang, Juppandang, Kabupaten Enrekang (Selasa, 7/1).
Fitur geo tagging merupakan fitur terbaru dalam Coretax DJP yang memungkinkan wajib pajak menentukan lokasi tempat tinggal atau usaha mereka dengan lebih akurat. Untuk memastikan wajib pajak dapat memanfaatkan fitur ini dengan baik, KP2KP Enrekang secara simultan melakukan edukasi dan asistensi kepada masyarakat.
Kepala KP2KP Enrekang, Sudirman, menjelaskan bahwa layanan ini sangat bermanfaat, terutama bagi wajib pajak yang baru pertama kali mendaftar. “Kami memberikan pendampingan agar wajib pajak merasa lebih nyaman saat melakukan pendaftaran melalui Coretax DJP," jelas Sudirman.
Menurut Sudirman, fitur geo tagging sangat bermanfaat dalam memetakan wajib pajak, sehingga kegiatan ekstensifikasi yang dilakukan oleh Direktorat Jenderal Pajak dapat lebih efektif.
"Data geo tagging yang diinput wajib pajak ini akan digunakan dalam membuat pemetaan wajib pajak dan dalam proses ekstensifikasi oleh DJP,” ujar Sudirman.
Salah satu wajib pajak, Arafik, mengaku terbantu dengan layanan ini. “Sebelumnya saya bingung bagaimana cara mendaftar NPWP menggunakan aplikasi Coretax (DJP –red), terutama saat memasukkan data lokasi. Namun, petugas di KP2KP Enrekang menjelaskan dengan sabar, sehingga pendaftaran NPWP saya berhasil,” kata Arafik.
KP2KP Enrekang berharap semakin banyak masyarakat yang dapat menjalankan kewajiban perpajakannya dan berkontribusi dalam meningkatkan kesadaran pajak di Kabupaten Enrekang.
Pewarta: M. Syahfatras Vientino |
Kontributor Foto: M. Syahfatras Vientino |
Editor: Sumin |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 12 kali dilihat