Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Cibitung menggadakan live instagram dengan tema Before & After SPT Tahunan (Rabu, 17/5). Live instagram yang disiarkan dari gedung KPP Pratama Cibitung ini merupakan program rutin Penyuluh Pajak KPP Pratama Cibitung yaitu SI ROJAK (Edukasi Obrolan Pajak).

Tim Penyuluh Pajak KPP Pratama Cibitung mengadakan live instagram melalui akun @pajakcibitung. Live instagram dengan tema before & after SPT Tahunan dilihat oleh 75 penonton.

Tim penyuluh, Tiffani Agan dan Cici Sintamaya, menyampaikan beberapa hal terkait SPT tahunan badan seperti pembahasan mengenai Laporan Keungan Neraca dan Laba/Rugi, tips dan trik E-form SPT tahunan, ketentuan perpanjangan penyampaian SPT tahunan dan penggunaan skema tarif PPh badan.

“Walaupun tidak ada kegiatan, Wajib Pajak badan tetap wajib melaporkan SPT tahunan dengan status nihil atau menyesuaikan dengan keadaaan laporan keuangan perusahaan,” ujar Tiffani Agan.

Dalam kegiatan tersebut disampaikan juga kepada Wajib Pajak bahwa jatuh tempo pelaporan SPT tahunan badan adalah 31 April untuh Wajib Pajak yang tahun bukunya adalah Januari sampai dengan Desember. Diharapkan Wajib Pajak dapat melaporkan SPT tahunan mereka lebih awal untuk menghindari server DJP Online yang penuh di batas akhir pelaporan SPT tahunan badan.

Pewarta: Indri Astuti
Kontributor Foto: Tika Fitrianingrum
Editor: Arif Miftahur Rozaq

*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.