Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Bandarjaya menggelar kegiatan Pajak Bertutur 2024 yang bertempat di Aula MAN 1 Lampung Tengah, Jalan Lintas Sumatra, Kelurahan Terbanggi Besar, Kecamatan Terbanggi Besar, Kabupaten Lampung Tengah (Rabu 7/8). Kegiatan yang bertujuan meningkatkan kesadaran warga negara Indonesia terhadap fungsi dan manfaat perpajakan sejak dini.
Kegiatan ini diikuti oleh 71 siswa-siswi kelas X-XII, kegiatan ini merupakan bentuk Kampanye Inklusi Kesadaran Pajak yang digaungkan oleh Direktorat Jenderal Pajak setiap tahun serentak di seluruh jenjang pendidikan baik dasar, menengah, maupun pendidikan tinggi sejak tahun 2017. DJP mengangkat tema “Lampaui Batas, Bersatu untuk Indonesia Emas" dalam kegiatan Pajak Bertutur 2024 ini.
Acara diawali dengan sambutan dari Kepala MAN 1 Lampung Tengah Wiratno. Dalam sambutannya, Wiratno menyampaikan apresiasi kepada KP2KP Bandarjaya atas kegiatan edukasi perpajakan pada siswa-siswi MAN 1 Lampung Tengah. Wiratno juga mengajak siswa-siswi untuk mengikuti kegiatan dengan baik.
“Dimohon kalian untuk mengikuti dan menyimak edukasi yang diberikan oleh kakak-kakak dari Pajak Bandarjaya, karena perlu diketahui penerimaan negara sebagian besar berasal dari pajak dan di sektor pendidikan semua dana yang dibutuhkan untuk membangun pendidikan di Indonesia berasal dari pajak, maka dari itu kita sebagai warga negara yang baik wajib untuk taat pajak,” ucap Wiratno dalam sambutan.
Kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari Kepala KP2KP Bandarjaya, Widi Nugroho. Widi menyampaikan, “Pajak merupakan tulang punggung pembangunan negara yang manfaatnya langsung dirasakan di sektor pendidikan, oleh karena itu pembangunan sistem, infrastruktur, maupun sumber daya manusia di bidang pendidikan perlu ditingkatkan, untuk itu dimohon adik-adik mengikuti edukasi ini untuk meningkatkan nilai kesadaran dan pemahaman terkait perpajakan.’’
Kegiatan Pajak Bertutur berupa kegiatan mengajar di kelas selama satu jamlat dengan materi sesuai dengan jenjang pendidikan dikemas unik dan menarik. Materi disampaikan oleh Asisten Penyuluh Pajak Ferdy Prasetyo. ‘’Pajak merupakan sumber utama pendapatan negara yang digunakan untuk membiayai program pembangunan dan layanan publik seperti infrastruktur, pendidikan, Kesehatan, serta pertahanan dan keamanan,’’ papar Ferdy.
Sebagai bentuk apresiasi terhadap antusiasme para murid selama kegiatan berlangsung, panitia penyuluhan memberikan hadiah kepada para murid yang paling aktif dan menjawab kuis dengan waktu tercepat dan nilai tertinggi.
Pewarta: Geri Alvin |
Kontributor Foto: Ilham Syafa'at |
Editor: |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 20 kali dilihat