Bekerja sama dengan Hotel Mercure Tangerang, Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Tangerang Timur melaksanakan kegiatan Sosialisasi Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan untuk seluruh pegawai Hotel Mercure bertempat di Ballroom Hotel Mercure (Selasa, 18/03).
Account Representative, Yoniza Sherly Handika membuka kegiatan pengisian SPT Tahunan dengan memberikan penjelasan secara singkat mengenai hak dan kewajiban seluruh pegawai selaku pihak yang menerima penghasilan. "Kewajiban pelaporan ini sudah melekat pada wajib pajak pada satu tahun setelah pembuatan NPWP. Tahun 2025 ini, kita akan melakukan pengisian SPT Tahunan untuk setiap tambahan penghasilan yang ada di tahun lalu, yaitu 2024. Kita menggunakan situs DJP Online dengan menu e-Filing. Untuk yang baru mendaftar NPWP di tahun ini, maka kewajiban pelaporan baru akan muncul di tahun depan dan sudah tidak menggunakan DJP Online, tetapi menggunakan Coretax (DJP—red)," tutur Yoniza.
Setelah itu, sembari Yoniza dan beberapa rekan Account Representative lain menerangkan menu e-Filing yang terdapat di DJP Online dan langkah-langkah pengisiannya, seluruh pegawai Hotel Mercure diarahkan untuk mempersiapkan Bukti Potong PPh 21 dan catatan terkait daftar harta, daftar utang, serta daftar tanggungan pegawai sebagai data pelengkap yang harus diisi.
"Kegiatan ini sangat membantu kami. Apalagi sebelum pengisian SPT Tahunan, kami diimbau untuk melakukan pengecekan terhadap profil kami di DJP Online. Beberapa dari kami masih ada kesalahan nomor HP, email, dan juga belum melakukan sinkronisasi NIK – NPWP. Petugas pajak membantu melakukan perubahan data kami sampai proses pelaporan selesai. Ternyata kalau sudah paham, alurnya semudah itu," tutur Dinda Siti Kurniasih, salah satu pegawai Hotel Mercure.
Pewarta:Sarah Ayu Lestari |
Kontributor Foto: Sarah Ayu Lestari |
Editor: Satriyono Sejati |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 2 kali dilihat