
Kantor Pelayanan Penyuluhan dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Banawa dan Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Palu melakukan kunjungan kerja ke Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) dan Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintah (BPMD) dalam rangka optimalisasi pengawasan pemenuhan kewajiban pajak oleh bendahara instansi di wilayah kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah (Selasa, 19/10).
Kepala Seksi Keuangan BPKAD Rifki menyambut baik atas kedatangan Kepala KP2KP Banawa Lasaru dan Kepala Seksi Pengawasan II KPP Pratama Palu Andik Yuwono di ruang bagian keuangan BPKAD. Dalam kesempatan ini, Andik menjelaskan bahwa untuk mengoptimalkan pemenuhan kewajiban bendahara, Ia melakukan pengawasan terhadap Bendahara Instansi wilayah Kabupaten Donggala.
“Saya selaku Kepala Seksi Waskon II KPP Pratama Palu akan turut serta dalam pengawasan terhadap Bendahara Instansi terkait pemenuhan kewajibannya, yang mana Kabupaten Donggala merupakan salah satu daerah pengawasan dari Account Representative Waskon II,” ujar Andik. Selanjutnya, Ia juga memberikan informasi bahwa, apabila para bendahara mengalami kesulitan atau permasalahan dalam memenuhi kewajiban perpajakannya, mereka dapat menghubungi Account Representative di KPP Pratama Palu.
"Jika terdapat kendala dalam melakukan pelaporan maupun pembayaran kewajiban perpajakan oleh Bendahara, bisa menghubungi Nikma Citra Sari selaku Account Representative untuk Bendahara Instansi wilayah Kabupaten Donggala,” tambah Andik. Pada kegiatan ini, Lasaru juga berkomitmen untuk membantu para Bendahara Instansi dalam melaksanakan kewajiban perpajakannya. “KP2KP Banawa terbuka untuk para Bendahara yang ingin berkonsultasi terkait kewajiban perpajakannya,” ucap Lasaru.
Lebih lanjut, Rifki mengucapkan terima kasih kepada Tim KPP Pratama Palu dan KP2KP Banawa yang telah berkomitmen untuk membantu para Bendahara Instansi wilayah Donggala. Rifki juga menjelaskan bahwa koordinasi dan kunjungan kerja seperti ini selain untuk memperkuat sinergi, juga akan mempermudah Bendahara dalam melaksanakan pemenuhan kewajiban perpajakannya.
“Saya sangat berterima kasih atas kunjungan kerja yang dilakukan oleh KPP Pratama Palu dan KP2KP Banawa, terlebih untuk komitmennya yang siap membantu para Bendahara Instansi, mengingat pergantian Bendahara sering terjadi di Kabupaten Donggala sehingga harus memulai dari awal untuk pemahaman terkait kewajiban perpajakannya,” ujar Rifki.
- 21 kali dilihat