
Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Jawa Timur I (Kakanwil DJP Jatim I) Sigit Danang Joyo berkunjung untuk melakukan silaturahmi ke Pengasuh Pesantren (Ponpes) Tebuireng K.H. Abdul Hakim Mahfudz (Gus Kikin) Jombang (Selasa, 3/10).
Kunjungan silaturahmi Kakanwil DJP Jatim I ke Tebuireng tersebut untuk menyambung komunikasi sekaligus perkenalan karena baru beberapa bulan menjabat. "Terima kasih Gus Kikin sudah menerima kami dengan baik di Tebuireng. Saya mewakili 1500 pegawai DJP di Surabaya senang dapat langsung diskusi dan mungkin ada nasehat kepada kami dalam menjalankan tugas ke depan," tutur Sigit dalam obrolan santai bersama Gus Kikin.
Gus Kikin menyampaikan terima kasih atas kunjungan silaturahmi Kakanwil DJP Jatim I beserta jajarannya. Nilai sangat tinggi dari segi agama buat yang datang silaturahmi, lebih dari yang didatangi.
"Memang DJP lebih gampang disorot dan menjadi bahan perhatian masyarakat. Akhlak sangat penting bahkan menjadi modal untuk terjun di masyarakat. Dalam konteks DJP, akhlak itu ada di hati, walaupun tidak pakai sistem, akan tetap terasa bedanya. Bukan soal ilmu, tapi soal mengasah hati sehingga kita punya rasa tanggung jawab bukan cuma ke atasan tetapi kepada Yang Maha Kuasa," tutur Gus Kikin dalam nasehatnya.
Pada bagian lain, Gus Kikin menyampaikan apa yang diajarkan Hadratussyekh K.H. Hasyim Asy'ari tentang muamalah, ilmu dari dasar hingga kehidupan bermasyarakat. Pendiri Nahdlatul Ulama (NU) tersebut mendampingi masyarakat dari kondisi lemah, pelan-pelan mengajarkan berdagang, setelah itu baru mengenalkan pendidikan agama, bukan cuma di Ponpes tapi dalam kehidupan bermasyarakat juga.
Turut hadir mendampingi Kakanwil DJP Jatim I yaitu Kepala Bidang P2Humas Sugeng Pamilu Karyawan, Kepala Bidang P2IP Ashari, Kepala KPP Pratama Surabaya Pabean Cantikan Ekawati Surjaningsih, dan Kepala KPP Pratama Jombang Syaiful Rakhman. Kepala Seksi Kerja Sama dan Hubungan Masyarakat Kanwil DJP Jatim I Fahmi Syuhada, Kepala Seksi Pengawasan II KPP Pratama Surabaya Pabean Cantikan Bambang Sutrisno, dan Kepala Seksi Pengawasan VI Makmur Hadi, dan Account Representative Setyo Widiatmoko..
Mengakhiri kunjungan silaturahmi, Kakanwil DJP Jatim I Sigit Danang Joyo beserta rombongan berziarah ke makam pendiri Nahdlatul Ulama (NU) Hadratussyekh K.H. Hasyim As'ari, K.H. Wahid Hasyim, dan Presiden ke-4 Republik Indonesia K.H. Abdurrahman Wahid (Gus Dur) dan makam Keluarga Besar Ponpes Tebuireng Jombang.
Pewarta: Wannanda Azhar Saputra |
Kontributor Foto: Wannanda Azhar Saputra |
Editor: Fahmi Syuhada |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 37 kali dilihat